Jumat, Maret 31, 2023
  • BukuKas Android App
  • BukuKas iOS App
  • Karir
  • Kontak
No Result
View All Result
Akademi Bisnis BukuKas
  • Mulai Berbisnis
  • Keuangan
  • Mengatur Bisnis
  • Kembangkan Bisnis
  • Kisah Pebisnis
  • Event
  • Mulai Berbisnis
  • Keuangan
  • Mengatur Bisnis
  • Kembangkan Bisnis
  • Kisah Pebisnis
  • Event
No Result
View All Result
Akademi Bisnis BukuKas
No Result
View All Result
Home Mulai Berbisnis Franchise

Franchise Minuman : Daftar Ide dan Peluang Usaha Waralaba Minuman Terlaris 2020

Blog BukuKas - Franchise Minuman : Daftar Ide dan Peluang Usaha Waralaba Minuman Terlaris 2020

Daftar Ide Waralaba Minuman Terlaris

Franchise Minuman : Daftar Ide dan Peluang Usaha Waralaba Minuman Terlaris 2020

Usaha franchise minuman merupakan salah satu jenis usaha waralaba yang tumbuh paling cepat dan sangat populer. Hal ini tak lepas dari berkembangnya tren dan kegemaran di masyarakat, misalnya tren minum kopi yang telah membuka peluang besar bagi banyak pengusaha waralaba untuk mendulang keuntungan. Demikian halnya dengan jenis minuman lain yang digemari anak muda, misalnya bubble tea, milk tea, dan sebagainya, dimana gerai waralabanya sudah menjamur di kota-kota besar beberapa tahun belakangan ini.

Para pemula yang ingin menjalankan usaha ini pun tidak perlu bingung untuk menentukan konsep awal bisnisnya dan merintis segalanya dari nol. Tidak perlu pula membuat brand sendiri, karena mereka hanya perlu membeli paket franchise dari para produsen yang memiliki brand yang sudah dikenal masyarakat.

Peluang Usaha Franchise Minuman

Berikut ini beberapa alasan yang membuat bisnis minuman waralaba semakin diminati, yang sekaligus menggambarkan betapa peluang usaha di bidang ini masih sangat menjanjikan.

1. Munculnya berbagai brand minuman kekinian

Berbagai brand minuman kekinian yang muncul bisa menjadi alasan banyak orang untuk mendirikan franchise minuman sendiri. Pasar yang sudah terbentuk tentu menjadi ladang usaha yang menjanjikan. 

Harga yang kompetitif adalah keunggulan pertama dalam menjalankan sebuah usaha. Meskipun begitu, kualitas dan rasa tentu harus menjadi prioritas. Bagi kebanyakan pelanggan, rasa yang nikmat bahkan unik dapat membuatnya kembali membeli minuman tersebut. Tampilan kemasan juga harus bagus, sehingga dapat menggugah selera calon pembeli dan menarik untuk dipromosikan di media sosial.

2. Tidak selalu bermodalkan puluhan atau ratusan juta

Banyak orang beranggapan bahwa menjalankan sebuah waralaba minuman membutuhkan banyak modal bahkan hingga ratusan juta rupiah, padahal itu tidak sepenuhnya benar. Sebuah usaha minuman dapat dimulai dengan modal sedikit. Pada umumnya, perusahaan franchise minuman menyediakan banyak paket harga untuk menjadi bagian dari mereka. Kamu bisa membeli paket yang sesuai dengan modal yang dimiliki, dan menjalankan usaha minuman dengan peluang untung yang besar.

3. Tidak perlu mempromosikan merek

Dalam menjalankan sebuah usaha waralaba minuman, kamu tidak perlu khawatir dengan cara promosinya, karena pada umumnya, perusahaan waralaba minuman telah memiliki brand yang telah dikenal luas. Tentu saja ini akan memudahkan kamu untuk mendapatkan untung besar, karena merek dagang minuman telah memiliki pasarnya sendiri. Bahkan, bukan tidak mungkin, kehadiran gerai minuman dengan brand yang kamu jalankan telah dinantikan masyarakat sekitar.

4. Tidak terlalu rumit menjalankannya

Pada umumnya, minuman yang dijual tidak membutuhkan proses pembuatan yang rumit. Itu artinya, kamu bisa melakukannya tanpa memiliki keahlian khusus. Semua peralatan, resep, takaran, dan bahkan banner telah disediakan perusahaan franchise minuman. Kamu hanya perlu menyediakan lokasi. Bahkan sebenarnya soal lokasi tidak terlalu menjadi masalah jika kamu tinggal di perkotaan, karena usaha waralaba minuman yang kamu jalankan sudah pasti dikenal banyak orang. Terlebih lagi, kamu bisa mendaftarkan usaha kamu pada perusahaan penyedia jasa pengantaran makanan dan minuman, sehingga konsumen bisa memesan melalui aplikasi dan kemudian dikirimkan ke alamat mereka.

Baca juga :

  • Peluang Usaha Rumahan untuk Ibu Rumah Tangga
  • Peluang Usaha dan Tips Penting Budidaya Ikan Mas
  • [Ter-Update] Tips dan Cara Efektif Jualan di WhatsApp

Ide Usaha Waralaba Minuman

Setelah mengetahui alasan-alasan dan peluang usahanya, selanjutnya adalah menentukan jenis minuman yang akan dijual dan memilih franchisor yang memberikan harga yang sesuai dengan budget kamu. Berikut adalah beberapa ide jenis minuman yang dapat dipilih untuk menjalankan usaha waralaba. Untuk setiap jenisnya, sudah banyak pemilik waralaba yang membuka tawaran kerjasama dengan sistem yang kurang lebih sama.

1. Minuman Coklat

Minuman berbahan utama coklat masih menjadi primadona untuk usaha. Jika berminat, kamu bisa menjalin kerjasama dengan perusahaan waralaba minuman coklat. Menjalankan usaha waralaba minuman yang satu ini pun tidak membutuhkan biaya banyak. Hanya dengan modal sekitar Rp 3 juta, kamu sudah mendapatkan peralatan untuk berjualan minuman coklat seperti booth yang bisa dibongkar pasang, peralatan membuat minuman beserta gelasnya, dan banner yang akan diletakkan di depan booth.

2. Kopi

Kedai kopi yang kekinian sekarang mudah dijumpai dimanapun, terutama di perkotaan. Dengan semakin populernya jenis minuman ini, tidak ada salahnya jika kamu membeli franchise untuk usaha minuman kopi dengan harga yang dirasa cocok dengan kondisi keuanganmu. Banyak yang menawarkan paket mulai Rp 4 juta untuk menjadi pembeli waralabanya. Tidak perlu khawatir dengan resep minuman, karena semua bahan dan cara peracikan telah diberikan dari pusat, sehingga kamu hanya perlu menjalankannya.

3. Boba

Minuman yang sedang tren ini bisa dengan mudah dijumpai di outlet atau booth yang menjamur di kota-kota besar. Skala usahanya beragam, mulai dari yang rumahan, sampai yang membuka booth ataupun gerai di area pusat perbelanjaan. Dengan banyaknya perusahaan waralaba bisnis minuman boba, kamu bisa memilih yang menawarkan paket terjangkau. Dengan Rp 3 jutaan, kamu bisa menjalankan usaha waralaba minuman boba di lokasi yang kamu tentukan sendiri.

4. Cincau dan Cappucino Cincau

Cincau adalah olahan minuman dengan bahan dasar daun cincau yang kini mulai dikenal masyarakat. Gerainya dapat ditemukan mulai dari tepi jalan, hingga di mall. Terdapat banyak perusahaan waralaba minuman cincau yang menawarkan berbagai pilihan paket untuk menjadi franchisee-nya,mulai dari Rp 5 hingga 10 juta. Pilihlah paket yang sesuai dengan budget. Satu paket harga franchise biasanya sudah termasuk peralatan mengolah minumannya.

BukuKas - Banner CTA Download BukuKas

Ada pula cappucino cincau, yang mengkombinasikan cincau dengan cappucino. Jika berminat, kamu bisa mulai mencoba menjalankan usaha waralaba minuman cappucino cincau ini dengan menghubungi perusahaannya. Bahkan ada perusahaan yang menawarkan waralabanya hanya dengan Rp 2 juta saja.

5. Minuman Teh

Waralaba untuk minuman teh ini banyak jenisnya, dari mulai Thai tea atau teh Thailand, Taiwan Tea, teh tradisional Indonesia dan teh tarik.

  • Thai tea : minuman yang satu ini termasuk yang paling disukai anak muda. Kamu bisa memulai usaha waralaba minuman teh Thailand dengan mencari beberapa perusahaan waralaba bisnis minuman Thai Tea. Dengan harga Rp4 juta, kamu sudah mendapatkan beberapa perlengkapan untuk menjual dan membuat teh-nya.
  • Taiwan tea : Berbeda dengan Teh Thailand, Teh Taiwan disukai banyak orang karena perpaduan teh, susu, dan kejunya yang memberikan rasa yang bermacam-macam di lidah. Untuk memulai usaha ini, harga yang ditawarkan untuk paket waralabanya mulai dari Rp 8 juta. 
  • Teh tradisional Indonesia :  waralaba teh seduh ini biasanya banyak kita jumpai di mall atau sekolah berupa booth dengan warna yang mencolok. Kamu bisa menjalankan usaha waralaba minuman teh khas Indonesia ini hanya dengan modal Rp 2 juta saja, yang sudah mencakup peralatan, booth yang bisa dibongkar pasang, hingga banner untuk dipasang di bagian depan.
  • Teh Tarik : merupakan minuman khas Asia Tenggara dengan citarasa yang unik dibandingkan dengan jenis teh lainnya. Teh tarik diolah hanya menggunakan teh, susu, dan gula. Untuk membeli paket waralaba minuman ini, kamu cukup menyiapkan modal yang tidak sampai Rp 5 juta, termasuk peralatan dan bahan pengolahan teh.

6. Milkshake dan Susu Coklat

Sebelum muncul minuman kekinian, milkshake sudah memiliki penggemar setianya. Minuman berbahan dasar susu ini sudah banyak dijual oleh perusahaan yang bergerak di bidang minuman dengan sistem waralaba. Pilih saja yang sesuai dengan modal yang kamu miliki.

Selain milkshake, ada juga beberapa perusahaan produsen susu berskala nasional yang membuka peluang kerjasama dengan model franchise untuk minuman susu coklat. Hanya dengan modal kurang lebih Rp 3 juta, kamu sudah mendapatkan satu booth, banner, dan bahan serta peralatan untuk mengolahnya.

7. Jus, Smoothie dan Yoghurt

Selain rasa yang manis dan menyegarkan, jus yang merupakan minuman sari buah ini juga menyehatkan. Kedai jus telah memiliki pasarnya sendiri, terutama untuk mereka yang menyukai minuman yang menyehatkan. Jika kamu bekerjasama dengan pemilik usaha waralaba jus  yang telah berkembang, kamu tidak perlu khawatir dengan ketersediaan buah, karena produsen yang akan bertanggung jawab memberikan buah-buahan pilihan dengan kualitas yang baik. Selain itu, ada  pula beberapa waralaba yang memiliki produk smoothie dan yoghurt, yang menawarkan minuman dengan perpaduan rasa jus buah dengan susu ataupun yoghurt.

8. Minuman Tradisional

Minuman tradisional tak kalah pamor dengan semua minuman kekinian yang sudah disebutkan di atas. Kesegaran alami dan khasiatnya bagi kesehatan tubuh membuat minuman ini digemari. Minuman jahe, sinom, kunyit asam dan beras kencur merupakan contoh dari olahan minuman tradisional yang banyak disukai berbagai kalangan.

***

Usaha waralaba selama ini diyakini memiliki peluang keberhasilan yang lebih besar, karena pelaku usahanya akan dibimbing dari awal dan dipantau perkembangannya selama beberapa waktu tertentu oleh pihak pemilik waralaba. Kelebihan lainnya yaitu, dengan brand recognition yang baik di mata konsumen, akan lebih mudah menarik minat mereka untuk membeli, sehingga perputaran uangnya pun akan lebih cepat. 

Perusahaan pemilik franchise memang memberikan dukungan dalam berbagai bentuk, misal training dan perencanaan keuangan, tetapi ini bukanlah jaminan untuk sebuah kesuksesan. Tetap saja yang terpenting adalah kerja keras kamu sendiri sebagai pihak yang menjalankan usaha. 

Kalau kamu berpikir bahwa dengan membeli suatu waralaba maka kamu tidak perlu bekerja keras, kamu keliru. Meskipun bisa menjadi bisnis yang menguntungkan, sebuah outlet waralaba perlu waktu, energi dan modal dari pembeli franchise, terlebih dalam beberapa tahun pertama. Usaha ini akan menjadi sukses jika dikelola dengan tepat, tekun dan konsisten.

[appbox googleplay com.beecash.app]

Tags: minuman
SendShareTweet

Mungkin ini juga bermanfaat:

Cara Jadi Agen Wahana: Syarat dan Biaya Pendaftaran

Cara Jadi Agen Wahana: Syarat dan Biaya Pendaftaran

Menjadi agen Wahana Express dapat menjadi pilihan bagi Anda yang tertarik menekuni usaha ekspedisi. Proses pendaftarannya pun mudah, karena...

Cara Mendapatkan IMB Tempat Usaha

Cara Mendapatkan IMB Tempat Usaha

Izin Mendirikan Bangunan atau biasa dikenal dengan IMB adalah suatu produk hukum yang berupa perizinan yang diberikan oleh Kepala...

Lengkapi Semua Perizinan Ini Sebelum Berbisnis

Lengkapi Semua Perizinan Ini Sebelum Berbisnis

Ketika memulai usaha, ada beberapa hal yang perlu disiapkan seperti produk, lokasi, manajemen, perencanaan bisnis, hingga dokumen legalitas perusahaan....

Panduan Memulai Bisnis Pet Shop

Panduan Memulai Bisnis Pet Shop

Apakah Anda pecinta hewan atau memiliki hobi memelihara hewan? Jika ya, membuka bisnis pet shop sangat cocok untuk Anda. ...

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jadilah Pembaca VIP

Pembaca VIP mendapat konten bisnis & keuangan dari BukuKas lebih dulu melalui email.












Bisnis & Keuangan

  • Berita
  • Event
    • Webinar
    • Weekend Berfaedah
  • Kembangkan Bisnis
    • Digital Marketing
  • Keuangan
    • Arus Kas
    • Investasi
    • Modal Usaha
    • Pajak
    • Pinjaman
    • Zakat
  • Mengatur Bisnis
    • Karyawan
    • Operasional
    • Stok Barang
  • Mulai Berbisnis
    • Berbasis Modal
    • Franchise
    • Izin Usaha
    • Jualan Online
    • Merek Sendiri
    • Mitra Retail
Akademi Bisnis BukuKas

  • BukuKas Android App
  • BukuKas iOS App
  • Karir
  • Kontak

© 2021 Panduan bisnis & keuangan UMKM dari BukuKas.

  • Mulai Berbisnis
  • Keuangan
  • Mengatur Bisnis
  • Kembangkan Bisnis
  • Kisah Pebisnis
  • Event

© 2021 Panduan bisnis & keuangan UMKM dari BukuKas.

No Result
View All Result